Translate

Thursday, July 12, 2012

Cara mengatasi anak penderita Gangguan perilaku


          Untuk mengatasi masalah perilaku pada anak diperlukan kesabaran  dan ketelatenan orang tua .Setiap anak ,tidak bisa diperlukan sama ,karena setiap individu memiliki ciri khas tersendiri .Cara menangani  setiap anak  pun tidak bisa  disamaratakan .Berikut adalah poin –poin  penting yang harus diperhatikan  dalam mengatasi masalah perilaku anak :
·        Berikan kasih sayang  dan cinta yang penuh kepada anak ,baik berupa perkataan ,perbuatan ,maupun tindakan.
·        Ungkapan sikap dan tunjukkan perasaan kita kepada anak  supaya dia mengeti bahwa keberadaannya sangat berarti atau  sangat penting bagi hudup kita dan keluarga besar.
·        Hindari perkataan dan perilaku Anda yang mencerminkan perilaku tidak baik pada anak Anda seperti  membentak ,marah ,atau memukul
·        Kenali dan ketahui apa yang sedang dipikirkan dan masalah yang sedang dihadapi.
·        Sering ajak ngobrol tentang hal –hal ringan ,seperti menanyakan teman – teman di sekolah ,atau teman bermain ,seakan si kecil bisa memahami apa yang kita bicarakan.
·        Jika si kecil melakukan hal –hal yang tidak kita sukai atau kurang tepat ,jangan pernah menertawakannya  dan jangan  membiarkannya berlarut – larut  dalam melakukan hal itu.
Berikan pengertian  dengan kelembutan ,bahwa sikapnya itu tidak tepat ,kemudian berilah contoh perilaku yang nyata  dari diri kita  sendiri ,sehingga dapat menjadi suri teladan langsung bagi anak .
·        Ketika  si kecil melakukan hal yang tidak sesuai dengan tempat ,kondisi  atau situasi kita saat itu (saat kita merasa  lelah atau keadaan pikiran kita sedang suntuk)jangan melarangnya dengan membentak atau menakutinya.
·        Apabila si kecil meminta sesuatu dengan melakukan hal yang tidak wajar (dengan menangis bergulung –gulung misalnya)jangan langsung memenuhi permintaannya.Dengan demikian si anak akan merasa bahwa sikap tidak wajarnya hanya akan sia –sia saja.
·        Jika anak suka berbohong:
« Kenali bentuk sifat bohong anak anda ,apakah sementara atau terus – menerus ,kemudian selidiki penyebabnya.
« Tidak mengambil tindakan yang keras ,orang tua harus bijak ,tahu dan pelajari penyebab anak berbohong.
« Jangan biarkan anak berhasil dengan merekayasa perbuatan atau kata –kata dusta dengan berbohong.
« Tidak menerima begitu saja  pengaduan  dan kesaksian anak yang suka berbohong.
« Tidak terlalu cepat menuduh ,sebaliknya pastikan apa sebenarnya  yang terjadi.
« Anak yang suka berbohong ,ketika mengakui kesalahannya ,jadikanlah pengakuan tersebut sebagai peringatan hukumannya.
« Gunakan kelembutan dan kasih sayang .Hukuman dan sanksi kesalahan anak harus disesuaikan dengan kesalahan dan keadaannya.
Perlu kita ingat pula ,bahwa setiap  anak memiliki kekurangan dan kelebihan masing – masing ,hindarilah sikap fokus yang berlebihan pada ke kekurangan anak .fokuslah pada kelebihan anak ,dengan kita memfasilitasi serta mengembangkan kemampuan mereka sesuai dengan keadaan ekonomi kita.semoga informasi ini akan membuat orang –orang di sekitarnya menjadi lebih sempurna  hingga terwujudlah saling melengkapi.(Al – M)

0 komentar:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Nav menu


Mau buat buku tamu ini ?
Klik di sini